“Mas.. tidak bisa nerima fax nih,” ucap seseorang di ujung sana. Gue yang sedang serius membuat laporan langsung kehilangan konsentrasi lebay. Beberapa minggu ini gue disibukkan oleh laporan hasil kerja dari luar daerah dan ditambah dengan dateline project yang meleset dengan target.

Loh kok jadi malah curhat?

Oke oke kembali ke topik permasalahan.

Nggak lama muncul masalah yang serupa tapi tak sama halah. Tidak bisa nerima fax, tapi khusus nerima fax dari Phone Banking BCA. Fax selain itu dapat diterima dengan baik. Ada apa ini? Apakah ada teknologi baru dari pihak BCA sehingga menyebabkan fax di sini tidak bisa menerima data atau memang fax di sini yang bermasalah?

Fax yang digunakan di kantor gue adalah HP M1212nf MFP. MFP yang artinya Multifunction Printer. Produk yang didesain untuk dijadikan printer namun ditambah dengan fungsi scan dan fax. Gue nggak tau kenapa sekarang zamannya yang all-in-one semua sih? Justru produk yang bagus adalah produk yang benar dibuat untuk satu fungsi khusus. Tidak untuk yang lainnya. Tapi ya berhubung ini inventaris kantor, apa boleh buat. Kita lakukan saja yang terbaik untuk mengoptimalkan yang ada. Meskipun bukan untuk menjadikan sebuah kemudahan.

Padahal teknologi diciptakan untuk memudahkan umat manusia, bukan malah menyusahkan.

Eh, curhat lagi deh :p

So, setelah sedikit melihat settingan yang ada pada MFP tersebut, sepertinya tidak ada yang aneh. Semua settingan sudah sesuai dengan kebutuhan. Tapi kenapa tetap tidak bisa menerima fax dari Phone Banking BCA ya?

Lari ke opah google…

Selidik punya selidik #1, ada beberapa forum yang menyarankan untuk mengeset speed pada fax menjadi medium karena ada kemungkinan kecepatan fax dari BCA tidak sama dengan kecepatan fax pada umumnya.

Tidak pakai lama langsung gue set ke medium kecepatan fax-nya dan langsung dites. Hasilnya: ora bisa.

Selidik punya selidik #2, ada juga yang menyarankan untuk upgrade firmware fax. Memang sih setelah gue cek firmware-nya sudah lawas. Well, langsung aja gue unduh firmware terbaru dan gue tanam di mesin fax tersebut plus langsung dites. Hasilnya: Nihil maning.

Hmm.. sepertinya kalo ini sih masalahnya bukan ada pada fax deh. Kecurigaan mulai berpindah ke mesin PABX. Settingan Phone Ekstension untuk fax menjadi target pengecekan utama. Namun setelah dicek sepertinya tidak ada yang salah. Mesin PABX pun gue restart untuk memastikan bahwa tidak ada yang error pada mesin tersebut. Toh pada akhirnya merasakan hasil yang sama: masih gagal menerima fax.

“Waduh, sepertinya stok solusinya sudah mulai habis nih,” ucap gue kepada karyawan si empunya fax. Dia pun garuk-garuk kepala dan berujar, ” Yah, gimana nih mas kerjaan saya jadi pending banyak banget.”

Derita lo bro. Itu derita lo. Hehehe.

Oke, setelah melalui proses yang sangat lama dan sangat menegangkan *tolong jaga pikiran Anda ya*. Akhirnya ditemukan solusinya oleh si empunya fax tersebut. Entah ada angin darimana atau kesambet setan apa, dia melakukan perubahan pada option Rings to Answer yang default-nya bernilai 5 menjadi 3. That’s it and its works!

Menurut manual MFP tersebut fitur Rings to Answer digunakan untuk menentukan jumlah bunyi dering modem mesin fax sebelum data dikonversi manjadi sebuah fax dan dicetak. Ada kemungkinan kekuatan sinyal data fax yang dikirimkan oleh Phone Banking BCA sangat kecil sehingga pada beberapa mesin fax harus diatur lama penerimaan data tersebut sebelum dikonversi menjadi sebuah fax.

Tutorial ini tidak terbatas hanya dapat diterapkan pada satu model fax. Untuk model fax lain mungkin nama option untuk mengeset durasi fax akan berbeda.

*posted with WordPress for Android